2 Contoh Bisnis Makanan Unik

Bicara mengenai bisnis makanan unik tentu di pikiran anda pasti terbayang suatu makanan yang berbeda dari yang lain. Ya dengan bayangan yang seperti itu menjadikan anda ingin sekali mencicipinya.

Mungkin tidak hanya anda saja, sebab orang lain pun tentu sama dengan anda yaitu ingin mencicipinya juga. Untuk itu dapat diambil kesimpulan bukan, bahwa bisnis dengan sesuatu yang unik itu pasti lebih menjanjikan.



Sebenarnya unik itu juga sama halnya dengan kreatif. Jadi menjalankan usaha kreatif dan inovatif juga memiliki peluang untuk sukses lebih besar.

Oke langsung saja berikut ini adalah contoh bisnis seputar makanan yang unik yang semoga saja dapat memberikan ide tersendiri buat anda:

  • Bakso Donat

Nah bila sudah bakso kotak, bakso jumbo, bakso mini dan yang lainnya sekarang anda dapat berinovasi dengan menjual bakso donat. Jadi bakso ini nantinya berbentuk seperti kue donat. Sehingga dengan bakso yang unik ini dapat lebih menarik konsumen.

  • Warung dengan menu andalan Semur Jengkol

Banyak sekali orang yang tak suka dengan Jengkol, ya alasannya karena bau dll. Tetapi ternyata banyak juga orang yang suka dengan makanan yang satu ini, dan salah satunya saya selaku penulis blog Ide Usaha dan Ide Bisnis Buatmu ini. Mungkin bagi anak muda sedikit malu, tetapi bagi orang dewasa makanan ini cukup menjadi favorit, sebab rasanya yang memang nikmat. Jadi usaha makanan ini cukup terbilang unik dan juga cukup menjanjikan.


Oke mungkin dua contoh diatas sudah cukup dalam menambah referensi tentang bisnis makanan unik. Dan mungkin di lain waktu lagi, bila masih diberi kesempatan untuk menulis. Mudah-mudahan saya dapat berbagi contoh-contoh yang lainnya. Tetap optimis untuk sukses, tetapi optimis saja tidak cukup, sebab semua itu butuh perjuangan.