Inilah rangkuman untuk usaha kecil ibu rumah tangga yang bisa
anda jadikan referensi. Jadi pada artikel ini berisi beberapa contoh dari
beberapa artikel yang pernah blog Ide Usaha dan Bisnis Buatmu tulis.
Sebab ternyata banyak
artikel saya yang mengulas tentang bisnis dengan modal kecil untuk ibu rumah
tangga yang jarang dibaca. Ya mungkin artikel-artikel tersebut tidak bisa masuk
di halaman pertama google. Sehingga pembaca atau mereka yang ingin mencari
tentang bisnis rumahan tidak bisa menemukan artikel tersebut.
Untuk yang pertama
yaitu bisnis souvenir, ya ini sangatlah cocok untuk seorang ibu rumah
tangga. Pasalnya dengan hanya di rumah dia bisa menghasilkan uang, terlebih
lagi bila nanti pesanan semakin banyak. Selain bisa menghasilkan pendapatan
bagi diri sendiri, ini juga bisa berbagi penghasilan kepada tetangga yang turut
membatu menjalankan usaha souvenir.
Bimbel rumahan
merupakan salah satu bisnis yang sangat cocok bagi mereka (ibu-ibu) yang dulu
pernah kuliah di jurusan keguruan. Selain itu, ini juga cocok sekali buat
mereka yang dulu saat sekolah merupakan salah satu siswa pandai.
Namun terkadang karena
sudah jarang belajar lagi serta sudah sibuk menjadi seorang ibu, maka banyak ilmu
yang lupa. Jadi ingat-ingat kembali pelajaran yang dulu dengan kembali membaca.
Nah sebenarnya masih
banyak sekali contoh di artikel lain, namun untuk kali ini itu saja. Bila masih
ingin mencari contoh lain, silahkan baca-baca lagi di blog ini. Sebab masih ada
puluhan contoh bisnis kecil serta bisnis untuk ibu rumah tangga yang dapat anda
temukan.
Mungkin itu saja contoh
usaha kecil ibu rumah tangga yang dapat saya bagi, semoga bermanfaat.
Optimislah akan tujuan yang ingin anda capai, karena optimis dapat menambah
kekuatan serta semangat untuk terus berjuang.