Buka Usaha Dengan Modal 2 Juta

Ingin buka usaha dengan modal 2 juta rupiah? Namun bingung usaha apa yang bisa dijalankan dengan modal 2 juta? Jangan bingung dan jangan galau, pasalnya berikut ini anda akan menemukan contoh-contoh usaha yang bisa dikerjakan dengan modal dua juta rupiah.

Jad bagi yang cuma memiliki modal sekitar 2 juta tetap tenang ya. Sebab sebenarnya bagi seorang pemula, modal bukanlah yang utama dalam berwirausaha, melaikan keberanianlah yang paling utama. Kecuali bagi mereka yang sudah berpengalaman dalam berbisnis atau berwirausaha. Dan saya pikir orang yang sudah berpengalaman pasti malas untuk menjalankan usaha yang modalnya 2 juta, karena mereka pasti akan menjalankan usaha yang modalnya cukup besar.


Okelah, berikut ini contoh usaha atau bisnis modal 2 juta rupiah :

Usaha Salon Rumahan

Untuk menjalankan usaha ini butuh keahlian dalam hal potong rambut dan lain-lain. Namun bagi yang tidak bisa potong rambut bagaimana? Ya belajarlah, siapa tahu ini memang jalan rejeki bagi anda, khusunya bagi ibu rumah tangga yang ingin mengisi kesibukan di rumah.

Usaha Aksesoris

Nah buka usaha dengan modal 2 juta yang selanjutnya yaitu usaha aksesoris. Jadi disini anda memproduksi aksesoris seperti bros, gantungan kunci, souvenir-souvenir dll. Oh iya, Jangan bilang tidak bisa membuatnya ya, sebab di internet ada banyak sekali tutorial yang bisa anda jadikan pembelajaran.

Jual Stiker

Untuk contoh usaha yang modalnya cuma 2 juta selanjutnya yaitu jualan stiker. Pada posisi ini ada 2 buah opsi yaitu anda bisa sebagai orang yang jualan stiker dan yang kedua yaitu sebagai penyuplai atau distributor. Untuk distributor, anda bisa desain sendiri stikernya, lalu nanti anda bisa kirim ke jasa pembuatan stiker. Bila sudah jadi, nanti anda bisa jual ke para penjual stiker.


Mungkin itu saja contoh-contoh usahanya dan bagi yang ingin buka usaha dengan modal 2 juta, semoga 3 contoh diatas dapat bermanfaat. Tetaplah gapai mimpimu, karena mimpi itu butuh diperjuangkan buka hanya dijadikan bayangan.

0 komentar: