Contoh Usaha Sambil Kuliah

Menjalankan usaha sambil kuliah memang cukup berat rasanya. Walau berat, tapi sudah banyak orang yang lulus kuliah sambil tetap konsisten menjalankan usaha yang ditekuninya. Namun ada pula yang harus kalah salah satu, yaitu usahanya jalan tetapi kuliahnya berantakan dan adapula kuliahnya tetap jalan, tapi usahanya di ambang kegagalan.

Nah bila anda memang ingin menjalankan usaha dan ingin sambil menjalankan aktivitas kuliah.  Maka percaya dirilah, bahwa anda itu bisa sukses menjalankan kuliah maupun sukses menjalankan usaha di saat yang bersamaan. Oh iya, contoh usaha yang diberikan pada artikel ini merupakan kelanjutan dari contoh-contoh di artikel bisnis sambil kuliah.


Jual Roti Bakar

Ini adalah salah satu usaha yang dijalankan oleh salah satu teman. Saat pagi dia kuliah dan saat sore hari mulai jam 5 sore hingga malam pukul 10 dia berjualan roti bakar. Keuntungannya berapa ya kira-kira? Bila ditanya masalah keuntungan itu relatif, karena bila yang beli banyak maka keuntungan juga banyak.

Untuk itu bagi anda yang masih kuliah, bila ingin menjalankan usaha sambil kuliah, coba juallan roti bakar. Ingat, sebagian keuntungan jangan lupa ditabung, siapa tahu anda bisa membuka cabang di tempat lain.

Buat dan Jual Aksesoris

Usaha jualan aksesoris seperti ini juga dijalankan oleh salah satu teman kampus saya. Dia sering membuat aneka macam bros, serta aneka macam aksesoris wanita lainnya. Bahan yang digunakan juga cukup murah yaitu kain perca, kain fanel dan benang. Selain akseroris, dia juga berjualan busana muslim dan menerima jasa pembuatan batik nama.

Namun sepertinya dia tidak memiliki keberanian untuk menjadikan usahanya lebih besar. Saat ini dia masih ingin bekerja di perkantoran. Jadi usaha-usahanya tersebut cuma buat sampingan.

Nah bila anda tertarik berwirausaha, terlebih lagi bila anda wanita, bisa dicoba berbisnis aksesoris kreasi sendiri.

Mungkin itu sajalah 2 contoh usaha sambil kuliah yang semoga saja dapat menginspirasi anda untuk berani menjalankan usaha. Awalilah bisnis dari sekarang, awalilah bisnis anda sejak dini, karena semakin tua, anda akan semakin takut untuk berwirausaha.