Contoh usaha mikro kecil dan menengah.
Ya pada kesempatan kali
ini blog Ide Usaha dan Ide Bisnis Buatmu
akan mengulas sedikit atau berbagi lagi mengenai usaha mikro kecil dan menengah. Sebab ternyata banyak orang ingin tau
dan juga ingin mencoba untuk menjalankan usaha yang kecil terlebih dahulu. Dan
pastinya anda juga tahu apa alasan bukan?
Ada yang memiliki alasan yaitu karena
modalnya kecil, ada yang mempunyai alasan sebab kalau rugi bagaimana, saya kan
cuma ibu rumah tangga dan ada juga yang memiliki alasan ingin memuli usaha dari
yang kecil terlebih dahulu.
Namun semua itu sah-sah
saja, yang terpenting anda mau mencoba untuk berwirausaha walaupun kelasnya
mikro atau kelas menengah. Untuk itu, sebagai penambah referensi, akan saya
berikan beberapa contoh peluang usaha mikro kecil dan menengah yang modalnya
hanya kecil.
Usaha Kecil Aneka Jajanan atau Cemilan
Ini bisa dibilang usaha
mikro yang paling mudah untuk dijalankan. Kenapa bisa yang paling mudah?
Pasalnya untuk membuat cemilan atau jajanan itu tidak terlalu sulit seperti keripik singkong, keripik pisang atau keripik tempe yang sangat mudah
pembuatannya. Walaupun anda tidak bisa masak, anda tidak bisa membuat bumbu itu
tidak menjadi persoalan. Sebab anda bisa tanya kepada tetangga atau anda cari
tutorialnya di internet.
Lalu untuk pemasarannya
juga cukup mudah, untuk awal-awal bisa titipkan ke warung-warung atau toko-toko
dekat rumah.
Usaha Mikro Kecil dan Menengah Aksesoris
Membuat aksesoris yang
unik juga sangat bagus untuk dijadikan usaha mikro. Seperti halnya
aksesoris berupa gantungan kunci yang cara pembuatannya cukup mudah. Mungkin
awal-awal anda bisa membuat kreasi gantungan kunci yang unik dan kreatif. Lalu
nanti bisa anda pasarkan sendiri ke toko-toko atau anda pasarkan melalui
online.
Selain itu, anda juga bisa membuka jasa pembuatan aksesoris untuk souvenir pernikahan, ulang tahun dll.
Wah tidak bisa membuat
aksesoris, wah saya bukan ahlinya, wah saya tidak jago membuat akseseoris
seperti itu, wah sepertinya aksesoris ini tidak laku. Jangan bilang seperti itu
bila anda belum pernah mencoba, jangan bilang seperti itu bila anda hanya
membayangkan kesulitannya saja dan jangan meremehkan sesuatu yang mungkin
terlihat kecil.
Ya mungkin itu saja
ulasan serta contoh peluang usaha mikro kecil dan menengah yang dapat saya
berikan. Semoga saja bermanfaat bagi mereka yang benar-benar ingin menjalanakn
usaha dan benar-benar ingin sukses melalui wirausaha. Jalan hanya melihat
keuntungan usaha yang anda jalankan, tetapi terus berusahalah untuk
meningkatkan usaha yang anda jalankan.