Jualan Apa Yang Cepet Laku?

Orang yang ingin berjualan tentu memiliki harapan sesuatu yang dijual bisa cepat laku. Dan kadang sampai banyak yang bertanya-tanya pada dirinya sendiri, jualan apa ya yang cepat laku, jualan apa ya yang bisa memberi keuntungan cepat dan lain sebagainya. Namun pertanyaanya sekarang yaitu memang jualan apa yang cepat laku?

Bila membahas tentang jualan yang bisa cepat terjual, banyak sekali indikator yang mempengaruhi. Jadi tidak serta merta karena jualan barang tertentu. Sebagai gambaran, karena orang butuh makan, pasti mereka butuh beras untuk dimasak. Nah kalau begitu jualan beras bisa cepat laku? Belum tentu, siapa tahu banyak yang jualan beras juga, siapa tahu banyak yang memiliki sawah yang ditanami padi.

jualan apa yang cepat laku

Jadi barang yang memang sangat dibutuhkan belum tentu bisa cepat terjual. Namun walau begitu, blog Ide Usaha dan Ide Bisnis Buatmu tetap akan memberikan contoh jualan yang cepat laku.

Jualan Makanan dan Mainan di Sekolah

Berjualan di kantin sekolah atau berjualan di depan sekolah dengan barang dagangan seperti mainan anak-anak yang harganya murah, lalu jajanan anak-anak yang enak, membuat barang dagangan ini akan cepat laku. Itu untuk lingkungan sekolah Dasar, bila lingkungan Sekolah Menengah Pertama (SMP) dan Sekolah Menengah Atas (SMA) berbeda lagi.
artikel terkait : Bisnis jajanan anak sekolah

Jualan Pulsa

Pulsa merupakan sesuatu yang bisa dijual dan bisa cepat laku. Dengan catatan tetangga tidak ada yang berjualan, bila tetangga sudah ada yang berjualan, tidak enak juga bukan kalau bersaing. Bila di tempat kerja tidak ada yang berjualan pulsa, bisa juga anda berjualan pulsa kepada teman-teman kerja.
Artikel terkait : cara jualan pulsa elektrik all operator ala Arif

Masih tanya lagi jualan apa yang cepat laku? Oke saya lanjutkan lagi ya contoh usaha jualan yang bisa cepat laku itu apa saja:

Jualan Gas 3 Kg

Berjualan gas 3 kilo gram merupakan jualan yang sangat cepat lakunya. Bayangkan saja bila hari kamis supliyer gas 3 kg mengirim ke toko-toko. Maka hari minggu gas-gas tersebut sudah langka dan sulit dicari. Jadi cobalah cari cara supaya bisa berjualan gas 3 kg, syukur-syukur bisa menjadi suplaiyer. Dijamin barang dagangan ini akan cepat sekali terjual.

Oh iya, ini berlaku di Jepara, bila di kota-kota lain mudah sekali menemukan orang yang jualan gas 3 kg. Berarti yang bermasalah adalah penjualan di daerah saya saja.

Jualan Pisang

Loh kok jualan bisa merupakan jualan yang bisa cepat laku? Ya pastinya cepat laku, sebab pisang banyak digunakan untuk pembuatan pisang goreng, sebagai pakan burung, sebagai isi kue, dan lain sebagainya.

Untuk contoh singkatnya yaitu tante saya yang berjualan pisang. Jadi dia membeli pisang di pasar tradisional, lalu nantinya pisang tersebut dijual lagi di toko pakan burung milik anaknya dan disetorkan ke toko kue Puri Mas. Selain itu, tak sedikit tetangga yang membeli pisang dari tante saya.

Sepertinya itu saja beberapa contoh sebagai jawaban bagi yang menanyakan usaha jualan apa yang cepat laku. Semoga dari salah satu contoh diatas ada yang akhirnya dijadikan usaha jualan. Tetaplah semangat apapun jualannya, karena jualan yang cepat lakunya belum tentu besar keuntungannya.

0 komentar: